"Kata- Kata Inspiratif dan Membangkitkan(5)"


  • Nyamuk sering menghinggapi singa dan berupaya untuk mengganggunya,tetapi singa tidak memperhatikannya dengan tidak pula menggubrisnya ,karena singa sibuk denga tujuannya sendiri.
  • Berhati-hatilah dalam mengahadapi orang yang berpikiran negative,Karena sesungguhnya jika anda perlihatkan kepadanya setangkai bunga yang indah,dia hanya memperhatikan durinya;jika anda tawarkan air kepadanya,dia hanya melihat endapanya;dan jika anda ungkapkan pujian kepadanya tentang indahnya mentari,dia akan menyayangkan sengatan panasnya yang terik.  
  • Sebelum anda tidur,maafkanlah kesalahan semua orang.cucilah kalbu anda dengan kemaafan sebanyak tujuh kali (ket: tujuh menandakan sesuatu yang paling,seperti pusing tujuh keliling,langit ketujuh,dll) dan sempurnakanlah dalam cucian berikutnya dengan ampunan,niscaya anda akan merasakan manisnya iman.
  • Jangan mengambil keputusan saat anda sedang emosi,karena akibatnya anda akan menyesal,sebab emosi dapat menghilangkan akal sehat anda sehingga anda tidak dapat mempertimbangkan permasalahan dan kurang merenunginya.  
  • Bersedih tidak dapat mengembalikan yang telah tiada;rasa takut tidak baik untuk menghadapi masa depan;dan rasa khawatir tidak akan dapat merealisasikan kesuksesan.hanya dengan berbekal jiwa yang tenag dan hati yang ridhalah,kebahagiaan dapat diraih.
 Referensi:
*La Tahzan,jangan Bersedih,Jadilah Orang Yang Paling Bahagia ke-4,seri buku saku.oleh Dr.’Aidh bin ‘Abdullah Al-Qarni.
**301 cahaya Illahi oleh KH. Basyir Abu Hafbl.
***Formula Motivasi,Tegangan Tinggi oleh Dante Ranuwijaya.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar